Laman

  • Home
  • About me
  • My Books
  • My Bussines
  • Lovely Hafidz
  • Lovely Nabila

Selasa, 19 November 2013

Notulensi kajian Mutiara " Surrogates Mother"






   

 Ini adalah Notulensi kajian Mutiara tentang "Surrogates Mother" yang sudah terlaksana dengan baik pada :
     Waktu : Ahad , 27 Oktober 2013 pukul 19.00 wib / 21.00 KST ( Korea Selatan)
Tema : Fenomena Persewaan Rahim
Tempat : Radio Mutiara: http://radiomutiara.caster.fm/
Skype : mutiara.islam
Web Mutiara :http://www.mutiaraummat.wordpress.com/

Buat sahabat yang ingin mendengarkan rekamanannya bisa langsung download di sini ya : 

Semoga bermanfaat ya ^_^

Selasa, 12 November 2013

Menikmati indahnya musim gugur




Hari Ahad lalu saya mengajak suami untuk berjalan-jalan menikmati sore hari di seputaran kampus suami. Jarak kampus dengan rumah saya cukup dekat, kira-kira 10-15 menit jalan kaki. Berhubung jalannya sama anak-anak kecil maka waktu tempuhnya menjadi 20 menit hehe. Kami sengaja memilih kampus suami karena di kampus sudah banyak pohon-pohon berwarna cantik seperti kuning, orange dan merah yang berubah warna saat musim gugur tiba. Autumn atau bahasa Koreanya 가을 (baca gaeul) adalah musim yang paling saya suka setelah musim semi. Musim gugur hanya berlangsung tiga bulan saja yaitu sekitar bulan September hingga November. 

Sabtu, 09 November 2013

Pernikahan Mixmarried, Indonesia - Korea muslim



Bahagianya pengatin Muslim Indonesia dan Korea ini ya? So sweet ^_^

Tanggal 14 Agustus 2011 seorang pekerja Indonesia bernama Mas Asep Amaludin yang berasal dari Indramayu, Jawa Barat telah menyunting seorang gadis Korea bernama Kim Hyo Byok. Awal mula perkenalan mereka yaitu saat bekerja di pabrik yang sama. Mungkin karena "witing tresno jalaran soko kulino", cinta tumbuh karena setiap hari bertemu maka mereka memutuskan untuk melanjutkan hubungan pertemanan mereka di pelaminan. 

Sepucuk Surat dari Sahabat Nabila



Dua minggu lalu, seorang sahabat di Cibinong mengirimkan pesan singkat di inbox Facebook saya. Sahabat saya bernama Lina yang memiliki putri manis bernama Naura. Ternyata Naura yang dulunya adalah teman main Nabila semasa menjadi tetangga di Bandung menitipkan sepucuk surat dalam bentuk foto scan kepada Nabila. Kesan pertama mendapatkan surat ini adalah bahagia rasanya. Ternyata main surat-suratan itu tetap seru dan berkesan sepanjang masa ya meski sudah ada layanan sms dan email hehe. Tidak menyangka Naura masih ingat Nabila dengan baik meski hampir empat tahun tidak berjumpa. 

Jumat, 08 November 2013

Kegiatan Nabila di SD Korea



Allah akan meninggikan orang-orang yang beriman di antaramu dan orang-orang yang diberi ilmu pengetahuan beberapa derajat (Terjemahan QS al-Mujadalah : 11).

Ini adalah beberapa foto kegiatan belajar Nabila yang saya ambil dari website sekolahnya. Nabila sekolah di SD Negeri dan pemerintah menggratiskan biaya sekolah semua murid SD disini hingga SMA. Wah enak sekali ya. Sekolahnya tidak menggunakan seragam formal. Sekolah berlangsung dari jam 08.40 pagi hingga 12.50 siang. Lalu dilanjutkan dengan kegiatan ekstrakurikuler hingga sore hari. Alhamdulillah katanya dia senang sekarang. Moga ilmunya bermanfaat dan berkah ya Kak.

Kebudayaan Indonesia di Perpustakaan Korea






Tanggal 25 Agustus 2013 Perpustakaan Geumjeong mengadakan acara pengenalan budaya Indonesia lewat film Indonesia, aneka kerajinan khas Indonesia dan seni musik khas Indonesia. Ini adalah bentuk kerjasama yang berkelanjutan dan terjalin baik antara perpustakaan Geumjeong dengan LDK masjid Al-Fattah Busan. Sebelumnya mereka juga menyediakan buku-buku Indonesia yang mudah dipinjam oleh warga Indonesia yang berada di masjid serta menyediakan kelas Korea intermediate bagi para pekerja. Alhamdulillah ketua pengelola masjid Al-Fattah Busan adalah seorang warga Korea asli yang memiliki koneksi pergaulan luas di daerah Busan. Program ini tentu saja bertujuan untuk sarana dakwah dan mengenalkan Islam ke masyarakat Korea yang tinggal di Busan.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...